Thursday, October 23, 2008

Apa Yang Terjadi Denganku?

Hari ini entah gerangan apa yang terjadi denganku. Pagi-pagi aku hendak berangkat pergi Ngantor, aku terjatuh dari atas motor sewaktu belok ke kiri di tikungan samping rumah. Jalanan yang berpasir membuat motorku tergelincir, apa gara-gara aku belok terlalu kencang ya? Sudahlah aku juga tidak begitu tahu seberapa kencangnya waktu aku belok. Perasaan biasa saja atau karena mungkin kejadian yang begitu cepat jadi aku tidak menghiraukan itu semua, karena aku terburu-buru berangkat ke kantor.

"Sreeeetttt...... Gubraaaaakkkkk" Begitulah suara yang di gambarkan dalam tulisan atau yang biasa di sebut Onomatope. Aku terjatuh duduk, lututku mencium aspal hingga celanaku robek dan kulit lututku lecet berdarah. Aku bangkit sendiri meski ada orang yang mau menolongku aku tidak mau merepotkan, selagi aku bisa mengerjakan sendiri. Lagian orang itu juga mau berangkat ke kantor kayaknya.

Aku berdiri tertatih-tatih sambil menarik motorku yang tidur melintang dia atas jalan. Aku menaiki motorku untuk kembali pulang ganti celana yang robek di lutut, untung saja rumahku tidak jauh dari lokasi kecelakaan. Tubuh ku gemetaran, lutut terasa perih sekali tergeser-geser celana, tapi untung tidak sampai mengeluarkan darah bayak.



Sampai Kantor kira-kira pukul 08.15 am. Telat 15 menit tapi it tak jadi soal, yang penting aku masuk kantor toh telatnya juga gag sampai telat-telat amat. Seperti biasa aku mengeluarkan motor kantor yang mangkrak di loby yang sempit. Lalu aku lanjutkan dengan menyalakan komputer yang ada di mejaku.

"Oh my Good" Apa yang terjadi dengan dispensernya? koq ruangan jadi banjir kayak lautan gini. Entah apa yang terjadi dengan dispenser ini, apa dah jebol? koq air mengalir semua. kalau di lihat kayaknya dari semalam kejadian ini.

Akhirnya...Mau tidak mau aku harus membersihkan air kubangan yang mengenagi seluruh ruangan kantor ini. Sbenarnya ini tugas OB sih, yah apa boleh buat si OB datangnya agak siangan apa aku harus menunggunya dan memandangi genangan air itu sambil bekerja?. Jelas risih dan tidak mengenakkan. Aku segera mengambil ember dan alat pel untuk membersihkan genangan air itu. Ohhh....Nasib.

Oh iya hari ini aku harus mengirimkan barang pesanan dari klien ku di Jogja, karena kemarin aku sudah di telpon oleh klienku untuk segera dikirim secepatnya. Barang sudah aku kemas dan aku segera telpon jasa pengiriman barang untuk mengambil barangnya. "treet...treeet...." terdengar suara mesin fax bunyi. Setelah aku lihat ternyata fax bukti transfer sejumlah uang pembayaran barang tadi. Wow klien yang satu ini sungguh super cepat, harus di layanai dengan baik biar terus terjaga hubungan kerja sama yang baik.

Masalah selanjutnya tiba waktunya sholat dzuhur, pada saat melakukan sujud lututku terasa sakit sekali ketika menekuk. Aku harus menahanya sesaat untuk untuk menunaikan sholat dzuhur dengan khusuk. "Aduuuhhhh...." itu sungguh sakit sekali karena luka yang berada di bagian lutut pada saat kaki kita menekuk. Alhamdulillah aku bisa melakukannya meski sedikit menahan sakit.

Ada masalah lagi, tapi bukan lututku yang sakit si Boz datang menanyakan daftar buku impor Jepang dari toko terkemuka di Indonesia yang ada di Delta. Dasar Toko buku tidak profesional sudah dua hari, daftar buku impor belum juga dikirimkan lewat E-mail. Akhirnya daftar buku impor sudah di print oleh rekan kerjaku. Tapi apa yang terjadi? buku impor yang ada di list sedikit jumlahnya, akhirnya aku di suruh lagi ke toko buku Impor yang ada di Galaxy. Oohh My God!!!

Tidak itu juga, si Boz juga minta di ajarin bikin Blog, dari kemarin belum selesai kursus ngeblognya. Aku bikinkan saja di Wordpress sudah masuk tahap upload foto, dan posting pertama. Akhirnya si Boz sudah bosan utak-atik Wordpress, jam juga sudah menunjukkan pukul 04.15 pm, aku segera pamitan pulang.

Sampai jumpa Besok pagi. Bye....

No comments:

Post a Comment